Review Suicide Squad (2016), Dibentuknya Pasukan Bunuh Diri

Review: Film Suicide Squad 2016 - Yo sobat, balik lagi di Memburufilms dalam sesi Review Film, dilengkapi dengan Sinopsis, nama pemain dan juga trailer. Di sesi Review kali ini kita akan mereview film Suicide Squad 2016. Sebelum itu saya akan menjelaskan dulu apa itu Film Suicide Squad. Suicide Squad merupakan film super hero dari DC Comic yang diproduksi pada tahun 2016.

Dilihat dari trailernya film ini bisa dibilang banyak mencuri perhatian para pencinta film. Mulai dari aksi para tokoh-tokohnya sampai pada visual yang dihadirkan. Apakah film Suicide Squad 2016 sesuai harapan seperti pada trailernya. Untuk selengkapnya, kamu bisa simak ulasan Review dan Sinopsisnya berikut ini.

Sinopsis Film Suicide Squad

Sebelum menuju pada sesi Review alangkah baiknya mengetahui dulu Sinopsip Film Suicide Squad. Sinospsis Film Suicide Squad bercerita tentang sepeninggalnya Superman, ditakutkan akan terjadi pemberontakan, pihak intelijen Amerika Serikat yang bernama Amanda Waller membentuk sebuah tim rahasia atau bisa disebut Pasukan Bunuh Diri. Tim itu beranggotakan penjahat kelas kakap yang memiliki kekuatan spesial yang diambil dari penjara Belle Reve. Anggota dari tim itu antara lain Deadshoot, Harley Quinn, Captain Boomerang, El Diablo, Killer Croc, dan Slipknot. Tak luput juga sorang Penyihir yang bernama Enchantress.

Para penjahat dari penjara Belle Reve tersebut di iming-imingi kebebasan setelah berhasil menyelesaikan misi. Namun agar tidak terjadi perlawanan atau ada anggota yang melarikan diri, setiap anggota ditanamkan bom nano tepat di leher mereka,  jadi apabila ada yang melakukan hal tidak diinginkan, maka bom itu akan meledak. Tidak hanya itu Amanda Waller memiliki antisipasi lain, ia memerintahkan Kolonel Rick Flag untuk mengawasi mereka dan akan meledakan bom yang ada di leher para anggota tadi jika terbukti melakukan kesalahan. Rick Flag pun mencoba meyakinkan para penjahat tersebut agar mau bergabung dan membentuk sebuah tim atau Pasukan Bunuh Diri.

Di sisi lain, muncul masalah dari Enchantress, sang penyihir. Ia mengetahui bahwa jantungnya disandra oleh Waller. Lalu ia memiliki keinginan untuk mengambil jantungnya itu untuk bisa bebas dan memutuskan untuk membuat senjata mistis agar bisa membasmi umat manusia serta menguasai dunia. Enchantress mulai melancarkan misinya, diawali dengan mengumpulkan pasukan monster kemudian ia membangkitkan sang kaka.

Di sisi lain, Joker yang merasa kesepian karena kehilangan Harley Quinn, ia memutuskan untuk menjemput dan membebaskan sang kekasihnya tersebut. Karena pemberontakan Enchantress mulai terjadi, Rick Flag memerintahkan Skuad yang dibuatnya tadi untuk menjalankan misinya. Bisakah para Skuad mengalahkan Enchantress dan menyelamatkan dunia? Apakah Joker berhasil membebaskan  Harley Quinn? Selengkapnya bisa kalian tonton filmnya! Baca: Review Lengkap Aquaman (2018)

Review Film Suicide Squad 2016

Pics Review Suicide Squad - Source: dcextendeduniverse.wikia.com
Sudah sedikit memahami jalan cerita dari Sinopsis Suicide Squad tadi? sekarang kita akan Review Film Suicide Squad. Mungkin dari kalian sudah pada tahu bahwa, film-film dari DC sering dianggap sebelah mata oleh para kritikus dan penonton. Seperti dugaan saya, film Suicide Squad dari DC ini bisa dibilang ada beberapa minus yang harus dibenahi lagi. Padahal dilihat di Trailernya, film Suicide Squad bisa dibilang memuaskan dan membuat para penonton penasaran.

Dilihat dari sisi kekurangan film ini menurut saya, mulai dari transisi dari satu adegan ke adegan lainnya kurang memuaskan. Alur ceritanya pun masih kurang jelas. Jika kamu sudah menonton film ini, kamu pasti akan sadar bahwa alur atau jalan cerita terasa dibuat terburu buru. Namun dari cukup banyaknya kekurangan yang ada pada film Suicide Squad, semua itu sedikit tertutupi oleh beberapa hal berikut ini.

Pengenalan Para Tokoh

Tidak lengkap ya jika pada Review film Suicide Squad ini tidak membahas keunggulannya. Jadi pada Review ini akan kita lihat lihat dari segi pengenalan tokohnya. Pada awal film ini, tokoh-tokohnya diperkenalan dengan baiknya, bahkan dijelaskan secara terperinci. Jadi para penonton dapat mudah mengetahui asal-usul dan latar belakang dari tokoh itu.

Para pemain di Film Suicide Squad pun sangat totalitas banget dalam memerankan setiap adegan sesuai tokoh mereka masing-masing. Contohnya saja Margot Robbie yang penuh totalitas dan keberanian dalam memerankan tokoh Harley Quinn yang notabennya memiliki sifat genit sekaligus nakal.

Di saat awal pertarukan Pasukan Bunuh Diri ini sampai ke pertengahan aksi pertarungan, saya cukup penasaran El Diablo yang memiliki kekuatan sepesial api.   Ini merupakan salah satu contoh lain, Team Produk mampu membuat para penonton penasaran. Sebenarnya ia memiliki kekuatan cukup hebat, tetapi pada pertarungan ia tidak menunjukan kekuatannya. Namun ternyata pada saat puncak pertarungan, ia menunjukan kekuatan apinya yang ternyata sangat luar biasa dan tidak terduga. Bahkan ia bisa mengimbangi dan hampir mengalahkan kakanya Enchantress.

Efek Visual

Review Suicide Squad selanjutnya membahas soal visual, efek visual pada film ini sepertinya pantas diberikan acungan jempol. Walaupun bisa dibilang ada juga kejanggalan-kejanggalan yang terlihat. Hal itu sih tidak menjadi masalah besar, karena film ini sudah meyuguhkan fantasi-fantasi yang keren yang membuat menjadi tidak membosankan. Salah satu yang saya suka di saat El Diablo mengeluarkan kekuatan luar biasanya untuk melawan kakanya Enchantress.

Memiliki banyak unsur atau rasa

Seperti pada film-film DC lainnya, pasti akan bayak diselipkan unsur yang membuat para penonton kagum dan penasaran. Mulai dari romansa sampai kepada komedi. Ya di Suicide Squad juga terdapat komedi, walaupun cuma candaan candaan kecil. Namun komedinya fresh yang mampu membuat gelak tawa para penonton.

Kesimpulan Review Film Suicide Squad

Walaupun banyak mendapat ulasan negatif dari para kritikus yang mengkritik plot, arahan dan karakternya, namun tidak serta-merta bahwa sepenuhnya film ini buruk.

Jadi apakah film Suicide Squad masih layak tonton?

Tentu saja iya, apalagi buat kamu pencinta DC Komik. Menurut saya sih film ini menarik, saya enjoy menontonnya. Walaupun ada beberapa kekurangan yang harus dibenahi lagi, itu semua sudah tertutupi oleh keseruan pada film Suicide Squad.

Ya inilah akhir dari Review dan Sinopsis Film Suicide Squad. Jika suka dengan Review Suice Squad (2016) di atas, jangan lupa share ke teman-teman mu ya. Terakhir, jangan lupa terus pantengin blog MemburuFilm untuk mendapatkan ulasan-ulasan menarik lainnya mengenai film. See you next time.


Durasi: 123 Menit
Genre: Action, Adventure, Fantasy, Sci-Fi
Sutradara: David Ayer
Penulis: David Ayer
Pemain: Will Smith, Jared Leto, Margot Robbie, Joel Kinnaman, Viola Davis, Jai Courtney, Jay Hernandez, Adewale Akinnuoye-Agbaje, Ike Barinholtz, Scott Eastwood, Cara Delevingne

0 Komentar "Review Suicide Squad (2016), Dibentuknya Pasukan Bunuh Diri"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel